Saturday, March 14, 2009

Pemberian

"Sebab karena kasih karunia kamu
diselamatkan oleh iman; itu bukan hasil usahamu,
tetapi pemberian Allah."
Efesus 2:8

Dalam minggu ini kasih karunia nyaring bergema,
mengingatkan seluruh umat manusia,
bahwa Allah berlimpah kasih setia,
diberikan kepada kita secara cuma-cuma,
sehingga tidak ada masa dimana kita dapat bermegah,
keselamatan bukan karya umat manusia,
kelimpahan rahmat-Nya semata-mata,
kita selamat di dalam Yesus Kristus Tuhan kita.

Rasul Paulus ingatkan kita sampai dua kali,
bahwa keselamatan itu bukan usaha kaum insani,
dalam ayat ini satu kali lalu digandakan lagi,[1]
dua kali punya makna yang dalam bagi bangsa Ibrani,
sebuah kesaksian yang sesuai dengan hukum ilahi,
pemberian, ya pemberian, itulah kasih setia yang tiada henti,
dengan itu daku pun diingatkan agar juga jadi orang pemberi,
sebab daku harus menjadi peniru Allah[2] yang setia sampai mati.

Keselamatan bukan sesuatu yang tersembunyi,
selamat dari dosa itu berarti aku beda dari dunia ini,
selamat juga punya makna hidup ini dibuat berwarna surgawi,
kasih setia Allah yang berlimpah menggerakkan hati,
mencintai segala perkara yang menyukakan hati ilahi,
dunia melihatnya lalu mereka pun bertanya dalam hati,
apa gerangan membuat orang ini berbeda dengan kami,
sebuah tanya yang kan dijawab oleh Roh Kudus dalam sanubari,
setiap insan yang sungguh sungguh bertanya tiada henti.



[1] Efesus 2:9
[2] Efesus 5:1

No comments: