Thursday, March 12, 2009

Khesed

"Dari jauh TUHAN menampakkan diri kepadanya:
Aku mengasihi engkau dengan kasih yang kekal,
sebab itu Aku melanjutkan kasih setia-Ku kepadamu."
Yeremia 31:3

Minggu ini firman hidup menyapa daku dengan kasih setia,
orang Ibrani menyebut khesed, untuk kasih setia,
dari sejarah aku tahu, Allah yang duluan ambil prakarsa,
itu juga yang disuarakan Nabi Yeremia,
ia berkata: jadi jauh Tuhan nampakkan diri pada mereka,
tatkala Ia menampakkan diri Tuhan nyatakan sebuah fakta,
orang beriman dikasihi dengan kasih sepanjang masa,
karena kasih itu, khesed berlangsung tiada sela.

Sebagaimana hidup terus berlanjut,
khesed ilahi pun berlanjut pula,
ia ibarat air yang senantiasa mengalir,
mengairi setiap hati yang kering kerontang,
bak padang gurun yang tiada kehidupan,
hingga muncul kebun anggur kesukaan,
dulu gersang sekarang sejuk dan tenang,
karena khesed ilahi yang berlanjut di sana.

Khesed membuat daku tetap ada di dalam Dia,
khesed juga memampukan daku lakukan kehendak-Nya,
khesed ilahi itu menjaga hatiku tak melirik yang beda,
khesed Allah menguasai hati dan pikiran hamba,
khesed itu juga yang jadi marka di jalan raya,
dimana semua orang beriman berjalan ke arah yang sama,
penggenapan seluruh rencana penyelamatan orang percaya,
kelak kita dipersatukan dengan segala yang ada,
hingga surga dan di dunia jadi seirama.

No comments: